GOOGLE

Senin, 30 Desember 2013

Ayam Betutu


Betutu adalah lauk yang terbuat dari ayam atau bebek yang utuh yang berisi bumbu, kemudian dipanggang dalam api sekam. Betutu ini telah dikenal di seluruh kabupaten di Bali. Salah satu produsen betutu adalah desa Melinggih, kecamatam payangan kabupaten Gianyar. Ayam betutu juga merupakan makanan khas Gilimanuk. Betutu digunakan sebagai sajian pada upacara keagamaan dan upacara adat serta sebagai hidangan dan di jual. Konsumennya tidak hanya masyarakat Bali tapi juga tamu manca negara yang datang ke Bali, khususnya pada tempat-tempat tertentu seperti di hotel dan rumah makan atau restoran. Betutu tidak tahan disimpan lama.

Rabu, 25 Desember 2013

Jalan jalan ke Bali


Apakah Anda mencari sewa mobil Bali? Mencari mobil sewaan adalah alternatif yang umum dilakukan untuk bepergian .  Pertama-tama, Anda tentunya harus mencari penyedia atau perusahaan rental mobil setempat yang terpercaya. Setelah itu, ikuti dua langkah di bawah ini:
  1. Pilih mobil sesuai kebutuhan Anda
    Jenis mobil apa sajakah yang disediakan oleh perusahaan rental mobil tersebut? Pastikan Anda menyesuaikannya dengan kebutuhan. Apabila Anda ingin bepergian ke luar kota untuk berlibur bersama keluarga, Anda dapat memilih Kijang Innova atau jenis van bila jumlahnya banyak. Selain ukuran/kapasitas, pilih mobil yang sesuai dengan budget yang Anda miliki.
  2. Pertimbangkan beberapa hal
    Selain pemilihan mobil dan mempertimbangkan kondisi fisiknya, ada banyak hal yang harus Anda pertimbangkan terlebih dahulu. Misalnya, apakah Anda memerlukan supir? Apakah uang bensin sudah termasuk kedalam tarif tersebut? Selain itu, Anda sebaiknya cari tau bagaimana jika Anda mengalami kecelakaan yang mengakibatkan kerusakan? Bagaimana jika Anda telat mengembalikannya?
  3. Penuhi dan lengkapi persyaratan
    Nah, langkah terakhir untuk meminjam mobil yang Anda butuhkan pada perusahaan rental adalah memenuhi dan melengkapi persyaratannya. Meminjam mobil untuk keperluan individu, Anda perlu mengisi formulirsecara lengkap, menyertakan fotokopi data diri dan SIM A, dan memberikan jaminan.
4.      Menghubungi penyedia rental mobil
Jika sudah menemukan penyedia rental mobil yang tepat baik individu atau perusahaan, hubungi segera. Jangan ditunda-tunda apalagi jika Anda ingin menyewa di musim ramai seperti saat mudik lebaran atau liburan panjang karena nanti kehabisan/armada yang diinginkan tidak tersedia. Hubungi melalui kontak informasi yang tersedia di brosur, website, atau darimana pun Anda memperoleh informasi tentang penyedia rental mobil tersebut. Atau untuk lokal, langsung datangi saja.
5.      Memilih armada
Pilih mobil rental yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan serta keinginan. Banyak bahan pertimbangan yang harus Anda perhatikan dalam pemilihan armada ini. Berapa kapasitas penumpang yang dibutuhkan? Untuk penumpang berjumlah 5 orang, Anda dapat memilih MPV jenis Honda Jazz, Toyota Yaris, Suzuki Swift, dll. Untuk kapasitas 6-8 orang, Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Kijan Innova, dan Grand Livina adalah MPV pilihan. Dalam memilih armada, Anda juga harus mempertimbangkan fitur dan spesifikasi mobil serta desain/penampilannya.